jump to navigation

Kram Kaki Saat Hamil September 30, 2015

Posted by Afra Afifah in Lembar Kehidupan.
Tags:
trackback

Setelah sekian lama tidak merasakan kram pada kaki, akhirnya saya merasakannya kembali di bulan ke-5 kehamilan ini. Subhanallah, memasuki bulan keempat saya mengalami gatal-gatal (karena hormonal) namun alhamdulillah makin berkurang menjelang bulan ke-5. Dan di bulan ke-5 ini “akhirnya” kram kaki datang lagi. Pertama kali mengalami kram kaki ini ketika suami tidak ada di rumah. Sedang asik-asiknya tidur tiba-tiba betis kaki sebelah kanan sakitnya luar biasa, sampai saya terbangun dari tidur karena kesakitan, Di luruskan sakit..di tarik juga sakit, plus lagi tidak ada suami. Hiks..
Anehnya, biasanya setelah kram, kaki akan normal lagi seperti biasa. Tapi tidak kali ini, dihari ketiga setelah kaki saya kram, malah saya jadi kayak orang pincang kalau habis bangun tidur. Susah jalan. Tapi agak siangan keatas, kondisi kaki mendingan. Sampai akhirnya suami menyuruh kaki saya diurut saja.

Benar saja, setelah diurut oleh ummu Ruqoyyah, masyaallah..sakit sekali..dan katanya otot betis saya “meringkel” klo istilahnya orang bilang.. sakit sekali ketika “dibenarkan” tapi alhamdulillah setelahnya sudah enak, malah sembuh..

Tapi ternyata kram kaki (di tempat yang sama pula) datang lagi beberapa kali, kalau sudah “datang” saya sampai sulit tertidur lagi. Namun alhamdulillah ga sampai pincang dan kaki bisa normal kembali.

Saya jadi teringat beberapa tahun silam, dan memang benar, ketika hamil memang kaki saya jadi sering kram. Alhamdulillah’alakullihal. Beginilah ibu hamil, adaaa saja yang dialami 🙂

~*Afra Afifah*~
[Tugu Tanah Baru Town House , Di Penghujung September 2015]

Iklan

Komentar»

1. Stefie - Oktober 7, 2015

Memang yah mbak, hamil itu perjuangan, dan rasa sakitnya itu berat banget. Saya doakan semoga mbak dikuatkan menjalani masa sulit saat hamil.

2. batman - Oktober 7, 2015

Semoga cepet sembuh dari kram kakinya yah mbak 🙂

3. momogrosir - Oktober 27, 2015

kram kaki itu memang sering dialami ketika hamil. sebaiknya pakai kaus kaki yg agak tebal sebelum tidur. itu bisa sedikit membantu agar tidak kram kaki


Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: